Monday, 14 January 2013

Yoghurt

Yoghurt

Kata "yoghurt" berasal dari bahasa Turki, yaitu "jugurt"yang berarti susu asam

Definisi 
  1. Menurut salah satu definisi resmi (Codex Alimentarius, 1975), yogurt adalah "sejenis produk susu terkoagulasi, diperoleh dari fermentasi asam laktat tertentu melalui aktivitas Lactobacillus delbrueckii var. bulgaricus dan Streptococcus salivarius var. thermophilus, di mana mikroorganisme dalam produk akhir harus hidup-aktif dan berlimpah".
  2. Yoghurt adalah susu yang dibuat melalui fermentasi bakteri. (wikipedia) 

Prinsip pembuatan yoghurt adalah fermentasi susu dengan cara penambahan bakteri-bakteri Laktobacillus bulgaricus dan Streptoccus thermophillus. Dengan fermentasi ini maka rasa yoghurt akan menjadi asam, karena adanya perubahan laktosa menjadi asam laktat oleh bakteri-bakteri tersebut.

Kedua macam bakteri tersebut akan menguraikan laktosa (gula susu) menjadi asam laktat dan berbagai komponen aroma dan citarasa.  

Dalam proses fermentasi susu menjadi yoghurt ini bakteri Lactobacillus bulgaricus lebih berperan pada pembentukan aroma, sedangkan Streptococcus thermophilus lebih berperan pada pembentukan cita rasa yoghurt.

Proses fermentasi yoghurt berlangsung melalui penguraian protein susu.
Sel-sel bakteri menggunakan laktosa dari susu untuk mendapatkan karbon dan energi dan memecah laktosa tersebut menjadi gula sederhana yaitu glukosa dan galaktosa dengan bantuan enzim Ī²-galaktosidase. Proses fermentasi akhirnya akan mengubah glukosa menjadi produk akhir asam laktat.

Laktosa → Glukosa+Galaktosa →Asam piruvat → Asam laktat+CO2+H2O
 
Intolerance

Walaupun nilai gizi susu begitu sempurna, tidak semua orang dapat menikmati susu dengan tanpa masalah. Bagi beberapa orang, susu dapat menyebabkan terjadinya intolerance,
1. Lactose intolerance
2. Protein intolerance.
 
Lactose intolerance adalah : Penolakan/Alergi Enzinm Laktasesuatu keadaan tidak adanya atau tidak cukupnya jumlah enzim laktase di dalam tubuh seseorang. Enzim laktase adalah enzim yang bertugas untuk menguraikan gula laktosa menjadi gula-gula yang lebih sederhana, yaitu glukosa dan galaktosa. Dibandingkan laktosa yang bersifat sebagai disakarida, maka glukosa dan galaktosa merupakan monosakarida yang dapat dicerna dan diserap oleh usus untuk proses metabolisme. Ketiadaan enzim laktase inilah yang menyebabkan terjadinya gejala diare, murus-murus, atau mual beberapa saat setelah minum susu 
  
protein intolerance. Penolakan/Alergi atas protein susu. Salah satu jenis protein yang ada di dalam susu adalah laktoglobulin, yang di dalam tubuh orang tertentu dapat bertindak sebagai antigen yang sangat kuat sehingga dapat menyebabkan terjadinya alergi.

Dengan hasil proses fermentasi susu tadi maka Yoghurt dapat mengatasi permasalahan bagi mereka yang tidak dapat mengkonsumsi susu akibat dari Lactose intolerance  maupun protein intolerance, dengan kata lain Minum Yoghurt adalah cara lain dari minum SUSU


beberapa manfaat mengkonsumsi Yoghurt

Yoghurt merupakan salah satu dari enam produk kesehatan yang diakui secara internasional dengan manfaat kesehatan sebagai berikut :
  1. Hasil klinis menunjukan konsumsi Yoghurt bebas gula berguna untuk pencegahan diabetes sekaligus perawatan penderita diabetes.
  2. Yoghurt mempunyai keunggulan guna menjadikan kulit lebih halus. Yoghurt ibarat skin lotion yang memilki fungsi luar biasa berkat kandungan yang kaya protein, vitamin, dan lain lain serta mudah diserap oleh kulit. Efek kecantikan Yoghurt akan lebih efektif apabila buah buahan dan benih gandum ditambahkan didalamnya.
  3. Yoghurt dapat mengembalikan keseimbangan bakteria didalam usus dan perut serta dapat menambah jumlah bakteria baik seperti Bifidobacterium yang dapat mendetoksifikasi ( membersihkan ) usus dan perut, merangsang gerak peristaltik usus dan perut, mencegah sembelit dan menurunkan risiko serangan penyakit mendadak pada usus dan perut.
  4. Sering mengonsumsi Yoghurt dapat menghambat proses penuaan. Penyebab utama terjadinya penuaan adalah perubahan kelompok bakteria dalam usus dan perut: Bifidobacterium dalam tubuh berkurang seiring bertambahnya usia. Di kala Bifidobacterium mencapai titik nol, kehidupan kita akan berakhir. Sebenarnya Yoghurt tiada lain merupakan susu frementasi lactobacillus. Maka mengonsumsi Yoghurt secara teratur dapat memulihkan jumlah Bifidobacterium dan mencegah penuaan dan penyakit.
  5. Dapat melawan kanker. Lactobacillus acidophilus dan Bifidobacterium dalam Yoghurt dapat menghasilkan zat antikanker dan mengurangi resiko serangan kanker.
  6. Yoghurt menurunkan kadar kolesterol darah dan mengurangi resiko serangan penyakit dadakan, contohnya penyakit kardiovaskular.
  7. Yoghurt meringankan ketidaktoleran terhadap lactosa( penyebab diare) setelah meminum susu sapi. Yoghurt tidak hanya kaya akan unsur gizi tetapi juga mudah diserap oleh tubuh.
  8. Yogurt memiliki kemampuan sterilisasi yang sempurna: banyak percobaan ilmiah membuktikan bahwa Yoghurt dapat menyingkirkan banyak kuman dalam saluran usus semisal collibacillus. 

 (dari berbagai sumber)





3 comments:

  1. Infonya cukup Lengkap dan Bermanfaat.. mungkin bisa di tambah resep minuman atau masakan yang memakai bahan yoghurt yang bisa dibuat dirumah untuk keluarga.. terutama untuk anak anak.. Sukses Terus !.. Produknya mana atuh.. biar kita bisa Delivery Order.. =D

    ReplyDelete
  2. Semoga bermanfaat kang....mengenai resep insya Allah urang cari refferensina heula hehe.....sok ateuh ka bumi, diantos

    ReplyDelete
  3. mantabs info-na, hatur nuhun kang,,,

    ReplyDelete